Hama Penggerek Batang – cara mencegah dan mengobati
Cara Membasmi Hama Penggerek Batang pada Tanaman Buah secara efektif

foto hewan penggerek batang dan pohon yang terserang
Kegiatan bertanam akhir-akhir ini mulai banyak digeluti oleh masyarakat Indonesia. Lahan kosong di halaman depan atau pekarangan belakang ruamh disulap menjadi kebun kecil dengan pot-pot yang berisi bibit buah. Tentu saja menanam bibit buah di dalam pot menjadi pilihan yang tepat. Selain tempat yang dibutuhkan tidak harus luas, dalam jangka waktu 3 sampai 5 tahun bibit yang ditanam akan menghasilkan buah yang dapat memberikan keuntungan bagi pemiliknya. Hal ini tentu harus dibarengi dengan perawatan yang baik agar bibit dapat tumbuh subur dan sehat.
Tetapi harus dipahami jika merawat bibit buah itu susah susah gampang. Apalagi jika sudah berkaitan dengan serangan hama dan penyakit. Karena hama dan penyakit adalah salah satu penyebab paling besar dari gagalnya pertumbuhan tanaman, bahkan membuat tanaman mati. Hama yang sering menyerang tanaman buah adalah hama penggerek batang. Hama ini sering sekali menempel pada bibit tanaman buah seperti bibit buah mangga, bibit buah durian, bibit buah jambu, dll. Untuk itu sebagai pemilik tanaman buah kita harus mempelajari bagaimana cara membasmi hama penggerek batang ini.
Sebelum berbicara tentang cara membasmi hama penggerek batang ada baiknya kita mengetahui hama penggerek batang itu seperti apa. Hama penggerek yang menyerang batang tanaman sebenarnya bermacam-macam tapi masih satu famili yaitu famili cerambycidae. Wujud hama ini mirip kunang-kunang besar dengan antena dan sayap. Walaupun begitu yang melakukan penggerekan pada tanaman buah bukanlah wujud dewasanya, tetapi saat dia masih berbentuk larva.
Biasanya hama ini akan mendarat pada tanaman yang batangnya sudah terluka oleh serangga lain. Lalu dia akan menaruh telurnya pada bekas luka tersebut. Saat telurnya menetas, larva akan menggerogoti batang sambil memakan isinya dan bergerak kedalam sampai pada batang besar untuk mendapatkan nutrisi tambahan. Hal ini dapat membuat batang yang digerek oleh hama ini menjadi busuk bahkan sampai mati.
Gejala yang tampak dari serangan hama penggerek batang ini yaitu adanya lubang pada batang tanaman disertai dengan bubuk kayu sisa gerekan pada tepian lubang. Serangan hama ini akan memberikan efek yang tidak bagus untuk tanaman, yaitu produktifitas tanaman menjadi turun sampai menyebabkan tanaman mati. Untuk itu mari kita bahas cara membasmi hama penggerek batang ini.
Cara Membasmi Hama Penggerek Batang
1. Cegah Serangan Hama Penggerek Batang
Sebelum bibit buah yang kita tanam diserang oleh hama penggerek batang lakukan lah monitoring untuk melihat apakah dia diserang hama atau tidak. Apabila terlihat hama penggerek batang dewasa berada di bibit buah ana langsung saja dibunuh. Jika anda menemukan cabang yang sudah diserang cara membasmi hama penggerek batangnya adalah dengan memotong cabangnya agar hama tidak bergerak ke batang utama.
2. Gunakan Pestisida Sistemik

obat Pestisida Sistemik untuk mengobati penggerek batang
Saat bibit buah sudah menjadi dewasa cara membsasmi hama penggerek batang pun harus diubah. Karena akan sangat sulit untuk memonitor tanaman yang sudah dewasa. Cara yang paling ampuh adalah dengan menggunakan pestisida sistemik. Umumnya pestisida sitemik yang sering dipakai adalah imadikoplorid.
Pestisida sistemik memiliki bahan aktif yang akan diserap oleh tanaman dan akan menyebarkannya ke seluruh bagian dalam tanaman dan akan diedarkan keseluruh bagian tanaman sehingga saat ada serangga yang memakan daun atau batang akan mati karena teracuni pestisida ini.
Cara membasmi hama penggerek batang menggunakan pestisida sistemik harus sesuai dengan dosis takaran yang ada pada label kemasan. Gunakan secara rutin 7 sampai 14 hari sekali. Saat tanaman sudah mulai berbuah dan hendak dipetik, hentikan pemberian pestisida 14 hari sebelum masa panen. Hal ini merupakan upaya agar buah terhindar dari residu kimia yang berlebihan.
3. Gunakan Agen Hayati
Cara membasmi hama penggerek yang ketiga adalah dengan melawannya menggunakan musuh alami dari hama ini. Yaitu, larva antagonis Gregarius ectoparasit. Bakteri NEP dan Jamur Beauveria Bassiana. Jamur Beauveria Bassiana merupakan yang paling mudah dan paling umum diaplikasikan, sekarang sudah banyak dijual di toko pertanian. Pengaplikasiannya bisa lakukan penyemprotan pada sore hari karena jamur sangat rentan terhadap matahari. Cara ini paling cocok dilakukan untuk bibit buah yang ditanam di dalam pot yang ukuran pohonnya tidak terlalu besar.
Menggunakan pestisida sistemik tentu saja menjadi cara membasmi hama penggerek batang yang paling ampuh. Tapi penggunaan pestisida juga harus dikontrol, sesuaikan dengan dosis yang ada pada label. Penggunaan pestisida yang berlebihan nantinya akan mempengaruhi rasa dan kualitas dari buah yang dihasilkan.
Tags: cerambycidae, hama bibit buah, hama pada tanaman, hama Penggerek Batang, hama tanaman buah, membasmi hama Penggerek Batang, mencegah Penggerek Batang, mengatasi Penggerek Batang, obat Penggerek Batang, Penggerek Batang, Penggerek Batang adalah, penyakit Penggerek Batang, pestisida Penggerek Batang, pupuk Penggerek Batang
Hama Penggerek Batang – cara mencegah dan mengobati
Cara Perawatan Pohon Durian yang Mudah dan Efektif Agar Cepat Berbuah cara perawatan pohon durian. Permintaan masyarakat terhadap durian tidak... selengkapnya
Bibit Alpukat Bullfrog – Keunggulan, nilai jual, cara budidaya dan perawatannya Varietas alpukat bullfrog merupakan salah satu jenis alpukat unggulan... selengkapnya
Jambu biji merupakan tanaman buah yang berasal dari Brazil. Banyak orang yang menyukai buah yang satu ini, tapi tidak sedikit... selengkapnya
Alpukat merupakan tanaman buah yang berasal dari Mexico, Amerika Tengah, dan saat ini sudah banyak dibudidayakan di seluruh dunia, termasuk... selengkapnya
Cara Membasmi Hama Penggerek Batang pada Tanaman Buah secara efektif Kegiatan bertanam akhir-akhir ini mulai banyak digeluti oleh masyarakat Indonesia.... selengkapnya
7 Jenis Alpukat Yang dapat Tumbuh Subur dan Optimal Di Dataran Sedang dan Rendah Buah alpukat merupakan salah satu buah... selengkapnya
5 Cara Perbanyakan Tanaman Buah Untuk Menghasilkan Buah lebih cepat Perbanyakan bibit tumbuhan atau Perbanyakan Tanaman Buah dapat dilakukan dengan... selengkapnya
Cara Mengatasi Kutu Putih / Kutu Kebul Pada Tanaman Buah Dengan Sangat Mudah Sekali (100% Work) Kutu putih (white... selengkapnya
Cara Mencegah Buah Mangga Pecah Sebelum Matang – Sebagai orang Indonesia anda pasti familier dengan buah mangga. Tidak bisa dipungkiri,... selengkapnya
5 Jenis Alpukat Import – Beberapa tahun belakangan ini buah alpukat sedang ramai diperbincangkan di Indonesia. Populernya buah alpukat ini... selengkapnya
Jual Bibit Tanaman Cherry Vietnam – Buah Kecil Dengan Warna Merah Merona Yang Memiliki Rasa Manis dan Mudah Berbuah di… selengkapnya
Rp 75.000Jual Bibit Lemon California – Jika anda mencoba mencari sumber vitamin C pengganti jeruk, anda harus mencoba mencicipi lemon. Buah… selengkapnya
*Harga Hubungi CS40%
Bibit Tanaman Durian Super Tembaga yang Memiliki Rasa Istimewa Mengenal durian super tembaga tanamantropis.com, Durian super tembaga merupakan durian lokal… selengkapnya
Rp 150.000 Rp 250.000Jual Bibit Tanaman Srikaya Jumbo – Buah Besar serta Memiliki Daging yang Manis Dan Tebal Srikaya Jumbo berasal dari negara… selengkapnya
Rp 75.000Jual Bibit Tanaman Nangka Madu – Buah Manis dan Besar yang sangat laris di Pasaran indonesia Nangka madu, buah berduri… selengkapnya
Rp 75.000jual bibit Alpukat Hass – alpukat import,buah paling dicari di pasaran Alpukat Hass banyak ditemukan di daerah Australia, banyak orang… selengkapnya
Rp 125.00050%
Jual Bibit Tanaman Mamey Sapote Keywest – Buah Raksasa Enak Dengan Daging Yang Lembut Mamey Sapote Keywest. Mendengar nama buah… selengkapnya
Rp 750.000 Rp 1.500.000Jual Bibit Durian Ochee – Apakah anda penggemar buah durian? Jika iya tentu anda sudah tidak asing dengan buah durian… selengkapnya
*Harga Hubungi CSJual Bibit Mangga Alpukat – Salah satu tanaman buah tropis yang berbuah musiman adalah mangga. Saat ini banyak jenis bibit… selengkapnya
*Harga Hubungi CSJual Bibit Mangga Red Ivory – Mangga merupakan salah satu tanaman buah favorit yang tumbuh pada daerah dengan iklim tropis…. selengkapnya
*Harga Hubungi CS
Saat ini belum tersedia komentar.